Mau Daftar LPDP? Simak Persyaratan Seleksi Administrasi LPDP part 1

21.34.00 0 Comments

Seleksi Administrasi LPDP part 1 -Pernah Baca novel Edensor karya Andrea Hirata? Kamu pasti sudah tidak asing lagi dengan Quote Sakti "Bermimpilah Karena Tuhan Akan Memeluk Mimpimu itu." Berbicara soal mimpi, pasti  kamu pernah bermimpi untuk melanjutkan kuliah di Luar Negeri tetapi tidak berani mewujudkannya karena berbagai faktor seperti tidak ada dana, tidak tahu caranya dan sebagainya. Padahal, jika kamu memiliki tekad yang kuat, kamu bisa mewujudkannya dengan mengikuti Beasiswa LPDP yang rutin diselenggarakan.

LPDP adalah Lembaga Pengelola Dana Pendidikan. Beasiswa LPDP diselenggarakan oleh empat Kementrian; Kementrian Agama,  Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan, Kementrian Keuangan dan Kementrian Riset dan Teknologi. Jika kamu ingin mendaftar beasiswa LPDP ini, siapkan persyaratan seleksi administrasi berikut:

Persyaratan Seleksi Administrasi LPDP Part 1

1.KTP
Persyaratan yang paling pertama adalah Kartu Tanda Penduduk (KTP). Beasiswa LPDP diselenggarakan oleh 4 Kementrian Indonesia jadi calon penerima beasiswa LPDP juga harus warganegara Indonesia yang ditunjukkan dengan kepemilikan Kartu Tanda Penduduk yang masih aktif.

2.Ijazah
Persyaratan yang kedua adalah Ijazah karena memang beasiswa LPDP hanya diberikan kepada lulusan S1 dan tidak bisa digunakan untuk lulusan Sekolah Menengah Pertama ataupun Sekolah Menengah Atas. Jadi, para pendaftar beasiswa LPDP harus sudah dinyatakan lulus dari Universitas yang terakreditasi BAN-PT dan dibuktikan dengan kepemilikan Ijazah.

3.Transkrip Nilai
Selain Ijazah, Transkrip nilai juga harus dipersiapkan sebelum mendaftar beasiswa LPDP. Selain sebagai bukti telah lulus dari universitas, Nilai-Nilai yang terdapat pada Transkrip Nilai atau IPK juga dijadikan poin penting dalam penyeleksian calon penerima beasiswa LPDP oleh keempat kementrian tersebut.

4.Sertifikat Bahasa
Nah, yang juga tidak kalah penting adalah sertifikat Bahasa. Beasiswa LPDP ini biasanya menawarkan kesempatan melanjutkan kuliah S2/S3 di berbagai penjuru dunia jadi penguasaan bahasa inggris adalah hal yang mutlak dikuasai sebagai bahasa internasional. Hal ini ditunjukkan dengan sertifikat TOEFL (ITP/IBT), IELTS atau TOEIC. Standar TOEFL ITP® 550/TOEFL iBT® 79/ IELTS™ 6,5/TOEIC® 750.


Selain keempat persyaratan diatas, masih ada persayaratan lainnya yang harus dipenuhi di part 2 nanti. Bagi kamu yang ingin tahu lebih dalam mengenai beasiswa LPDP bisa menjadikan buku JAMU LPDP sebagai pedoman.

Buku JAMU LPDP terdiri dari 307 halaman dengan DVD 4 Ebook, 34 Video dan 4 Guidebook. Buruan deh order buku JAMU LPDP ini di WA 0857 2999 9938 / Line: gun-abraham.

Unknown

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard. Google

0 komentar: